Sepakbola Putra Hari ke-1: Laurensia Merah Akui Keunggulan Lawan, Laurensia Biru Obati Kekecewaan
- AMICITIALaurensiaCup2018
- Oct 7, 2018
- 1 min read
Ditulis oleh: Faye Alodia 8G
Disunting oleh: Carissa Luvena 8A

Tim sepakbola SMP Santa Laurensia Merah terpaksa mengalami kekalahan dalam pertandingan pertama sepakbola putra yang diadakan di lapangan sepakbola sekolah Santa Laurensia melawan SMP Lentera Harapan dengan skor hasil 0-7 pada Sabtu (6/10), pukul 14:15 WIB.
Saat pertandingan berlangsung, pemain kedua tim memberikan kemampuan terbaiknya. Bahkan, beberapa pemain sempat mengalami cidera dan harus digantikan. Meskipun pertandingan berlangsung dengan sengit, namun semangat persahabatan tetap dijunjung tinggi kedua kesebelasan. Pada akhir pertandingan pertama ini, kedua tim berbaris untuk bersalaman.
"Jadi tentang pertandingan Laurensia dengan Lentera Harapan cukup dahsyat ya kalahnya, kita kalah dengan skor 7-0. Tetapi tidak apa-apa, besok kita akan melawan Pahoa dengan hasil skor yang lebih baik," tanggap Chris Kusuma, pemain tim SMP Santa Laurensia Merah yang bernomor punggung 28, serta yang menjadi keeper pertama di dalam pertandingan tersebut. Tidak hanya itu, Derrick, salah satu dari penonton juga mengungkapkan, "Tim B, walaupun kalah mereka mempunyai potensi yang sangat tinggi, dan mereka hanya memerlukan kekompakkan yang lebih bagus dan percaya diri yang lebih kuat. Mereka akan memberikan lebih dari diri mereka dalam pertandingan berikutnya.”
Walaupun hasil pertandingan sempat mengecewakan tim sekolah Santa Laurensia Merah, mereka tetap menunjukkan semangatnya untuk anggota tim sekolah yang mengikuti permainan sepakbola berikutnya maupun perlombaan dengan cabang yang berbeda. Di pertandingan sepakbola berikutnya, mereka mendukung tim serekan mereka, tim sepakbola SMP Santa Laurensia Biru yang bertanding melawan SMP Santa Ursula BSD. Di akhir babak kedua, pertandingan diakhiri dengan hasil 1-1. Pertandingan tersebut pun akhirnya harus diakhiri dengan adu penalti. SMP Santa Laurensia Biru berhasil memenangkan penalti dengan skor akhir 5-3. Kemenangan tim biru ini menjadi obat kekecawaan bagi para suporter Santa Laurensia.
Comentários